FITUR-FITUR XGB SERIES
PLC yang digunakan dalam trainer board LS-XGB-0901 ini adalah PLC dari keluarga XG-Family Series, yaitu XGB. Kelebihan utama yang dimiliki oleh PLC ini di bandingkan dengan PLC produksi LS Industrial Systems yang lainnya adalah memiliki kemampuan dengan kapasitas memproses system dengan cepat, selain itu PLC XG-Family Series juga sangat efisien untuk semua aplikasi pemrograman. Ini dikarenakan XG-Family Series, merupakan PLC yang terbaik yang diproduksi oleh LS Industrial Systems.
Beberapa kelebihan yang dimiliki XGB Series, salah satu dari keluarga PLC XG-Familiy Series merupakan sebuah unit PLC yang sangat kompak untuk digunakan pada berbagai applikasi dengan fitur-fitur sebagai berikut :
a. High speed processing
b. Memiliki berbagai built-in multifunction
c. Battery-less back up.
d. Program yang di edit pada saat proses berlangsung, langsung tersimpan ke EEPROM secara otomatik.
e. Open Network menggunakan communication protocol standard internasional.
f. Communication dengan built in RS 232C dan 485.
g. Memiliki expansion for communication.
h. Network configuration via Ethernet and CnatI/F.
i. Dilengkapi dengan berbagai special module untuk berbagai applikasi.
j. Sistem mudah dioperasikan dengan menggunakan RUN/STOP switch, yang juga terdapat pada softwarenya (XG5000).
k. Variasi fungsi untuk memonitoring
l. User program mudah disimpan di EEPROM tanpa external memory
m. Strong self-diagnostic function
n. Ukurannya yang tidak memakan banyak tempat
Sistem Komunikasi
Dalam dunia otomasi berbasis computer khususnya penggunaan PLC untuk keperluan otomasi industri maka ada satu hal yang perlu dipahami secara benar oleh para pengguna PLC yaitu istilah koneksi dan protocol. Agar komunikasi antara PLC dan computer (PC) sebagai terminal pemrograman(TP) dapat berlangsung dengan baik maka konektor dan protocol yang digunakan harus tepat.
Ada beberapa jenis konector yang lazim dilakukanuntuk menghubungkan computer dan PLC. Sebagai contoh : RS-232, RS-422, RS-485 dan Ethernet. Konector seperti ini hanya merupakan konector secara kelistrikan, artinya koneksi tersebut tidak akan berarti bila protocol atau bahasa yang digunakannya tidak sesuai.
Katakanlah, bila ada seorang petani dari jawa ingin mencoba berbicara dengan seorang yang berada di Jerman. Untuk mewujudkan keinginan tersebut maka dapat dilakukan beberapa cara, misalnya dengan menggunakan telepon, HP, e-mail atau mesin faximili. Cara hubungan seperti itu dapat dianalogikan dengan istilah konektor di atas (RS-232, RS-422, RS-485 dan Ethernet). Tetapi bila kita sudah dapat berhubungan dengan seseorang yang ada di Jerman baik melalui telepon ataupun e-mail bukan berarti bahwa kedua orang itu dapat berkomunikasi dengan baik. Ada kemungkinan kedua orang itu tidak berkomunikasi lantaran tidak memahami bahasa masing-masing.
Dalam dunia PLC, struktur bahasa yang digunakan PLC lebih lazim disebut sebagai protocol. Jadi agar PLC dan computer dapat berkomunikasi maka konektor dan protocol yang digunakan harus tepat. Atakanlah, ada beberapa PLC telah dilengkapi dengan konektor Ethernet, maka bukan berarti mereka dapat langsung berkomunikasi karana masing-masing PLCnya mempunyai protocol yang berbeda. Atau dengan contoh yang lebih sederhana, tidak berarti kita dapat berkomunikasi dengan setiap orang yang sama-sama mempunyai HP. Jadi sesame PLC yang mempunyai port RS-232, RS-422 dan RS-485 tidak dapat saling berkomunikasi kecuali mereka mempunyai protocol sama.
Transfer User Program dari Terminal Pemrogram (TP) ke Programmable Logic Controller (PLC) disebut Downloading. Sedang transfer program dari PLC ke PT disebut Uploading. Baik download dan upload merupakan persyaratan tertentu yang harus dipenuhi. Tetapi sebelum membahas persyaratan downloading, berikut ini diberikan berbagai fungsi komunikasi dari beberapa type PLC. Seperti telah diketahui, bahwa agar terjadi komunikasi antara terminal pemrogram dan PLC, maka diperlukan adanya hubungan (connection) dan protocol yang benar antar keduanya.
Sistem Konfigurasi
Berikut ini akan dibahas bagaimana menggunakan fungsi komunikasi pada PLC XGB type XBM-DN32S, yang mencakup konfigurasi dengan computer link dan konfigurasi melalui Network System.
- Basic System
PLC XGB type XBM-DN32S dilengkapi dengan port khusus yaitu expansion connector. Dengan connector ini memungkinkan PLC dapat dihubungkan ke expansion modul PLC XGB Series lainnya.
- Metoda Pengalokasian I/O
Bila PLC digunakan secara bersama-sama dalam satu rangkaian, maka pengadresan I/O pada setiap module arus ditetapkan sedemikian rupa sehingga dapat membaca dari input module dan kemudian output data ke output module.
Ada fixed point yang dapat dialokasikan pada setiap modul untuk I/O point. Berikut ini diberikan contoh pengadresannya.
Fungsi Komunikasi Internal
Ada 2 fungsi komunikasi internal, yaitu Dedicated Communication dan User define Communication
- Dedicated Communication
PLC XGB type XBM-DN32S mempunyai Built-in Cnet communication function, sehingga memungkinkan melakukan komunikasi dengan berbagai piranti eksternal tanpa menggunakan modul Cnet I/F terpisah. Dengan menggunakan LSIS’s dedicated protocol, para pengguna (user) dapat membaca (read), menulis (write) dan memonitor piranti memory PLC XGB type XBM-DN32S. Dibawah ini adalah salah satu contoh connection dari dedicated communication.
Built-in Cnet PLC XGB type XBM-DN32S dapat mendukung beberapa fungsi sebagai berikut:
- Read single/continuous device
- Write single/continuous device
- Read the CPU status
- Register monitoring device
- Execute monitoring
- 1:1 connection between LS PLCs
- User defined Communication
Pengguna (user) dapat menentukan user-defined protocol untuk berkomunikasi dengan piranti buatan pabrikan lainnya. Dengan user-defined protocol, XGB series dapat melakukan komunikasi dengan berbagai piranti lain yang mempunyai protocol sendiri.
Modbus Protocol
XGB type XBM-DN32S Series dilengkapi dengan Modbus protocol sehingga mudah dihubungkan dengan modbus device.
None Protocol
XGB.XBM-DN32S Series juga dapat beroperasi dengan mode no protocol mode communication.
Cnet (Computer Link) I/F System
Computer Net Cnet I/F system digunakan untuk berkomunikasi antara main unit dan external device dengan menggunakan RS-232C dan RS-422/485 interface. Dapat dioperasikan dengan mode tunggal atau mode interlocking. PLC XGB Series memiliki built-in RS-232 port, RS-485 port. Dengan fasilitas seperti itu, memungkinkan untuk membuat communication system sesuai kebutuhan. Kecepatan komunikasi beragam dari 300 bps sampai 57.600 bps. Memungkunkan komunikasi banyak titik (multi drop) sampai 32 station dalam satu jaringan. Software frame editor menggunakan system operasi window 95/98/2000/XP/Vista.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar